Ayo Perbarui Data Anda di SIMPKB Sebelum Mendaftar Upskilling Reskilling!
BBPPMPV Bisnis dan Pariwisata pada tahun anggaran 2024 akan menyelenggarakan kegiatan Program Upskilling dan Reskilling berstandar industri bagi guru SMK program keahlian Bisnis dan Pariwisata dengan sasaran sejumlah 3.061 peserta. Sehubungan dengan program Upskilling dan Reskilling tersebut sebagai langkah awal, kami mengimbau kepada Bapak/Ibu guru program keahlian Administrasi Profesional/OTKP, Akuntansi, Bisnis Daring dan Pemasaran, Pekerjaan Sosial, Caregiver, Kuliner, Perhotelan, Tata Busana, Tata Kecantikan, dan Usaha Perjalanan Wisata, untuk memperbarui data profil (data pribadi dan data mata pelajaran UKG) pada aplikasi SIMPKB.
Langkah-langkah memperbarui data profil SIMPKB silakan ikuti infografis berikut.