Tata Kecantikan

Deskripsi

Kelompok Kerja Keahlian Kecantikan berkomitmen untuk memberikan pelayanan untuk peningkatan kompetensi guru SMK Keahlian Kecantikan Kulit , Rambut dan Spa melalui pendidikan dan pelatihan. Fasilitas untuk mendukung pelatihan meliputi  berbagai sarana dan prasarana ruang pembelajaran teori dan praktik terdiri dari  laboratorium kecantikan kulit, rambut dan rias wajah. Selain itu Tim Kelompok Kerja Keahlian Tata Kecantikan merupakan assessor di bidang kecantikan yang dapat menjadi penguji serta memberikan pelatihan dan fasilitator untuk  layanan  terkait kecantikan rambut, kulit dan spa. Tenaga pelatih terdiri dari widyaiswara, praktisi dan akademisi yang kompeten di bidang tata kecantikan kulit, rambut dan spa.

Materi Kompetensi Keahlian

Dalam rangka peningkatan kompetensi Guru Kecantikan Kulit, Rambut dan Spa, Kelompok Kerja Keahlian Kecantikan menyelenggarakan paket pelatihan dan uji kompetensi okupasi kecantikan Kulit dan Rambut meliputi bidang  :

  1. Senior Beauty Therapist
  2. Senior Body Therapist
  3. 3D Character Make up Artist Special effect
  4. Body Make up Artist
  5. Senior hairdresser
  6. Specialist Colorist
  7. Barber

Serta pelatihan di bidang spa

 Artikel

  • Perkembangan Standar Kecantikan International meliputi CIDESCO ( Comite International D’esthetiques et de Cosmetology) dan CIBTAC (Confederation of International Beauty Therapy and Cosmetology)

Mitra Industri